SERA
SERA
SERA
SERA
SERA
SERA

Empat Cara Meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi Kerja

Simak 4 Tips Meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi di Tempat Kerja


Menyelesaikan pekerjaan yang diberikan oleh perusahaan atau atasan kepada kita secara cepat dan tepat merupakan salah satu indikator yang menjadi ukuran kinerja kita. Karena kemampuan seperti ini tidak hanya ditentukan oleh kemampuan dasar kita semata, tetapi etos dan cara kita dalam melaksanakan tugas.

Kecepatan dan ketepatan kita menyelesaikan sebuah pekerjaan akan berpengaruh ke sebuah bagian atau divisi di perusahaan di mana kita bekerja. Sebab, tugas atau pekerjaan yang kita laksanakan di unit kerja kita merupakan bagian dari sebuah sistem yang saling terkait dalam bagian yang lebih besar di perusahaan.


Baca juga : Ingin Berkarir di Bidang IT? Simak Beberapa Tips Berikut Ini


Sehingga, jika tugas atau pekerjaan yang kita laksanakan tidak segera selesai, maka akan sistem akan terganggu. Efeknya, produktivitas perusahaan pun akan terpengaruh.

Namun, fakta yang sering terjadi adalah banyak karyawan yang tidak sanggup menyelesaikan pekerjaan secara cepat dan tepat sesuai tenggat waktu yang ditetapkan. Hal ini terjadi karena efektifitas dan efisiensi cara kerja mereka yang rendah.

Agar kita tidak mengalami seperti itu, ada baiknya memperhatikan empat langkah untuk menciptakan efektifitas dan efisiensi dalam bekerja:


1. Susun Skala Prioritas

Caranya buatlah daftar tugas atau pekerjaan yang tenggat waktu penyelesaiannya paling mendesak atau harus segera diselesaikan. Jika ada lebih dari satu pekerjaan yang tenggat waktunya bersamaan, maka utamakan pekerjaan yang paling mudah untuk dikerjakan.

Langkah seperti ini selain menghemat waktu juga untuk menghindarkan beban berat menumpak di benak kita. Sebab, jika beban berat berlarut-larut tidak segera dikurangi maka akan memunculkan kelelahan psikis yang berujung kebosanan.


Baca juga : Startup Vs Corporate, Mana Yang Lebih Cocok Untuk Karir Anda


2. Atur Waktu Pengerjaan

Dalam menjalankan pekerjaan, kita tentunya memiliki waktu yang terbatas. Bukan hanya terbatas oleh waktu kerja kantor semata, tetapi juga waktu pribadi kita yang juga harus mengerjakan kegiatan lain dalam hidup kita sehari-hari.

Oleh karena itu, atur atau bagi waktu secara jelas. Pastikan, untuk menyelesaikan pekerjaan kantor tetapkan berapa lama waktu yang dibutuhkan. Jangan melakukan pekerjaan lain meski sekecil apapun pekerjaan itu, di saat menyelesaikan pekerjaan kantor.


3. Kronologis Dalam Bekerja

Runtut atau kronologis di sini bukan berarti kita harus kaku atau formal  dalam bekerja. Tetapi, kronologi yang dimaksud adalah menyiapkan segala kebutuhan materi atau bahan yang dibutuhkan sampai dengan langkah-langkahnya.

Misalnya, data-data penunjang yang dibutuhkan dalam penyelesaian kerja harus disiapkan. Kemudian, pahami apa yang diharapkan oleh pimpinan atau perusahaan dengan pekerjaan atau tugas yang dibebankan ke kita, dan diskusikan bersama teman satu level maupun atasan yang terkait dengan proses penyelesaian tugas tersebut begitu ada masalah.


Baca juga : Marak Perusahaan Startup PHK Karyawan. Ini Sebabnya!


4. Jangan Sesekali Menunda

Kebiasaan buruk yang kerap dilakukan oleh seorang pekerja adalah menunda penyelesaian pekerjaan ketika mereka merasa masih banyak waktu untuk menyelesaikannya. Padahal, sikap seperti ini salah besar.

Selesaikan pekerjaan lebih dulu dengan cepat. Sebab, jika pekerjaan telah selesai dengan cepat dan tepat maka Anda akan memiliki waktu luang yang banyak. Waktu inilah yang bisa menjadikan pikiran Anda tetap segar dan jernih.

Dengan pikiran yang jernih maka Anda tidak akan cepat bosan atau lelah secara psikis. Kelelahan psikis atau lelah merupakan awal mula menjadikan kita tidak efektif dan efisien dalam bekerja.

Etos kerja dan kemampuan dalam menyelesaikan pekerjaan secara cepat dan tepat adalah hal yang sangat diinginkan oleh perusahaan. Jika Anda memiliki kriteria seperti itu, maka pintu perusahaan bonafid terbuka untuk Anda.


Baca juga : Tingkatkan Produktivitas Kerja Dengan Lakukan Beberapa Hal Ini


Salah satu perusahaan yang memiliki reputasi terbaik di Tanah Air adalah SERA atau PT Serasi Autoraya. Perusahaan layanan transportasi dan logistik terbesar di Indonesia yang merupakan anak perusahaan PT Astra International ini setiap tahunnya melakukan perekrutan karyawan untuk mengisi formasi atau posisi-posisi tertentu.

Saat ini di SERA sedang ada perekrutan karyawan untuk posisi Information System & Technology seperti Business Analyst, Mobile Developer, dan IT Secure Analyst. Kemudian ada juga lowongan di bagian Finance Accounting Tax untuk posisi Accounting Analyst, Finance Staff (Jakarta). Untuk lowongan Sales juga ada beberapa posisi yang bisa dicoba seperti, Sales Officer (Surabaya), Account Executive, serta posisi Marketing Research Analyst. 

Jika Anda tertarik untuk bergabung mengisi lowongan posisi yang ditawarkan di lini bisnis SERA, Anda dapat mengunjungi situs resmi www.sera.astra.co.id dan mengklik kanal karir https://career.sera.astra.co.id/

15835
Tags
SERA