This site uses cookie, to continue browsing this site means you agree to our cookie policy Find out more here. Use Latest Chrome version for the best experience.
PT Serasi Autoraya (SERA) bersama Toyota Indonesia turut serta membantu mobilitas penanggulangan virus Corona atau Covid-19 di Indonesia. SERA merupakan salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk yang bergerak di bidang jasa solusi transportasi terintegrasi, penjualan kendaraan seken. serta jasa pengelolaan logistik (SELOG).
Toyota dan SERA melalui layanan TRAC, menyediakan berbagai pilihan moda transportasi yang disiagakan untuk memudahkan pergerakan penanggulangan wabah ini yaitu membantu mobilitas para pejuang medis melalui kerja sama secara langsung dengan PMI dan Kementerian Kesehatan Indonesia.
“Kami menyampaikan simpati yang terdalam kepada semua pihak yang terdampak wabah COVID-19 ini, serta apresiasi kepada tenaga medis dan pemerintah yang telah menjadi garda terdepan dalam penanggulangan wabah ini. Melengkapi yang sudah kami serahkan sebelumnya, semoga dukungan yang kami berikan ini dapat berkontribusi untuk kelancaran penanggulangan yang merupakan salah satu kunci keberhasilan kita bersama untuk menghadapi wabah ini”, ujar President Director PT Toyota-Astra Motor, Susumu Matsuda.
PT Toyota-Astra Motor dan SERA saling bekerja sama menyediakan 68 kendaraan Toyota Avanza yang tersebar tak kurang di 15 kota besar di Indonesia untuk membantu kelancaran pengantaran tenaga medis dari tempat tinggal ke tempat bekerja di fasilitasnya masing-masing.
SERA dengan brand TRAC sebagai perusahaan solusi transportasi yang operasinya tersebar di seluruh nusantara, menyediakan kendaraan yang memiliki protokol khusus selama masa pandemi ini. Seperti pembersihan dengan disinfektan untuk keseluruhan permukaan kendaran sebelum dan setelah pemakaian, penerapan physical distancing untuk penumpang dan pengemudi di dalam kendaraan serta standar kebersihan pada proses operasional.
Untuk melihat seperti apa prosedur TRAC yang dalam menjaga kebersihan dan keamanan armadanya ditengah COVID-19 ini, Anda bisa lihat di sini https://www.sera.astra.co.id/news/2020/04/standar-keamanan-dan-kebersihan-armada-trac-yang-selalu-terjaga-ditengah-covid-19.
Selain kendaraan, TRAC juga memiliki pengemudi profesional yang telah menerapkan standar prosedur kesehatan serta dilengkapi dengan APD dalam beroperasi. Hal ini untuk membantu kelancaran moda transportasi di beberapa area yang membutuhkan.
Toyota Indonesia juga menyerahkan Ambulance Kijang Innova yang diharapkan dapat membantu penanganan wabah COVID-19 hingga ke daerah pelosok, melalui penyerahan 3 unit kepada Kementerian Kesehatan di mana sebelumnya 2 unit telah diserahkan kepada PMI. Secara total 5 kendaraan Ambulance Kijang Innova dari Toyota Indonesia siap menjemput dan mengantar pasien ditengah wabah COVID-19 ini.
Sejumlah alat kesehatan berupa APD sebanyak 59.500 juga didonasikan oleh Toyota Indonesia kepada Kementerian Kesehatan sebagai bentuk bantuan penanganan medis yang terdiri dari Gloves, Protection Clothes, Disposable Medical Mask, Medical Goggle, Medical Cap, Shoe Cover dan Face Shield, serta juga Vitamin. Sebanyak 105.000 APD telah disiapkan melalui berbagai program semenjak awal terjadinya COVID-19 hingga sekarang ini, baik dari program SATRIA, donasi ke PMI, dan kini kepada Kementerian Kesehatan RI.
Total bantuan dari Toyota Indonesia dan SERA yang terdiri dari APD, ambulance, dan kendaraan Avanza sebagai dukungan mobilitas tenaga medis yang diberikan kepada Kementerian Kesehatan memiliki total donasi senilai Rp 8,2 Milliar.
“Sebagai bentuk semangat #ToyotaAdaUntukAnda, kami ingin dapat berperan aktif untuk memberikan dukungan, salah satunya melalui keahlian kami dalam mendukung kelancaran mobilitas untuk penanggulangan COVID-19 ini. Kami harapkan bantuan mobilitas dan juga Ambulance ini dapat turut berperan serta dalam meminimalisir peningkatan wabah ini,” ujar Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto.
Pernyataan senada disampaikan oleh Firman Yosafat Siregar selaku Presiden Direktur PT. Serasi Autoraya (SERA) bahwa penting bagi pelaku industri untuk bisa bersama-sama membantu penanggulangan wabah ini dengan expertise yang dimiliki.
“Kami harapkan pengalaman dan juga expertise kami bersama Toyota dibidang transportasi ini dapat memberikan aksi nyata untuk mempermudah mobilitas para tim medis dalam bekerja dan berjuang demi keselamatan dan kesehatan kita bersama sehingga pandemi ini dapat segera berakhir.”