SERA
SERA
SERA
SERA
SERA
SERA

Ini Ciri Rental Mobil yang Aman dan Terpercaya

Sewa mobil untuk berbagai keperluan, baik pribadi seperti berwisata atau untuk berbisnis sebagai kendaraan operasional, kini banyak dilakukan masyarakat. Sebab, dengan menyewa mereka tak perlu repot memikirkan berbagai urusan yang berkaitan dengan pengelolaan dan perawatan kendaraan.


Kini proses untuk melakukan penyewaan kendaraan pun mudah dan cepat. Terlebih, keberadaan perusahaan penyewaan yang telah menjamur di berbagai kota, dan cara untuk menyewa pun juga mudah karena dukungan teknologi digital.


2 Jenis Rental Mobil

Umumnya, ada dua sistem sewa yang ditawarkan. Pertama, rental mobil lepas kunci. Layanan ini merupakan jenis sewa mobil tanpa disertai jasa seorang pengemudi atau driver. Artinya, penyewa yang akan mengemudikan mobil tersebut dan bertanggung jawab penuh atas kendaraan.


Dengan begitu, penyewa bisa lebih leluasa karena privasi mereka terjaga. Bahkan, bisa melakukan pembicaraan apapun dengan keluarga selama perjalanan, atau bisa bepergian kemana saja sewaktu-waktu hingga waktu yang tidak terbatas. Meskipun harus mengeluarkan ekstra energi karena harus menyetir sendiri.


Baca juga : Memilih Rental Mobil Perusahaan Yang Sesuai Kebutuhan Operasional


Sedangkan sistem kedua adalah layanan rental mobil dengan pengemudi. Jika menggunakan sistem ini, penyewa bisa bisa menikmati perjalanan karena tidak repot menyetir. Cukup duduk manis di mobil, atau bahkan bisa tidur melepas lelah selama perjalanan.


Meski, layanan rental mobil dengan pengemudi umumnya memiliki tarif yang lebih besar ketimbang lepas kunci. Namun, dari sisi prosedur penyewaan, syarat dan prosesnya lebih sederhana ketimbang lepas kunci.


Jangan Asal Memilih Rental Mobil

Tetapi, apapun jenis sewa yang dipilih memastikan faktor keamanan dan kenyamanan selama perjalanan merupakan hal yang harus dipertimbangkan oleh penyewa.


Keamanan dan kenyamanan tidak sebatas pada kondisi kendaraan semata, tetapi juga jika terjadi berbagai risiko selama perjalanan maupun menggunakan mobil.


Oleh karena itu, pastikan memilih perusahaan yang bisa dipercaya, berpengalaman dan punya kredibilitas yang baik. Cara untuk mengetahui perusahaan terpercaya cukup mudah.


5 Cara Memilih Rental Mobil yang Aman


Identitas Perusahaan

Pertama, cermati apakah perusahaan penyewaan mobil tersebut memiliki izin usaha dari lembaga berwenang dan telah dikenal luas. Sebab, adanya izin membuktikan perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang secara legal diakui sebagai perusahaan jasa yang kompeten.


Baca juga : Tips Memilih Rental Mobil Untuk Kebutuhan Bisnis


Sementara, pengakuan atau dikenal oleh umum membuktikan bahwa perusahaan yang bersangkutan telah terbukti memberikan jasa layanan yang baik. Sehingga banyak konsumen yang menggunakan jasanya.


Kondisi Mobil

Untuk memastikan bahwa mobil tersebut benar-benar terawat dengan baik, sehingga tidak hanya melihat tampilan bodi maupun interiornya semata, tetapi juga kondisi mesin, karena itu sebaiknya mencobanya untuk dijalankan.


Jenis Mobil

Pastikan juga mobil yang disewakan merupakan model baru. Hal ini menjadi indikasi bahwa perusahaan tersebut memang benar-benar perusahaan penyewaan mobil yang fokus ke bidang usahanya karena mengutamakan kepuasan pelanggan.


Sirkulasi bisnisnya pun berjalan lancar, karena banyak konsumen yang percaya dengan layanan yang diberikan. Sehingga, setiap periode tertentu melakukan pergantian unit mobil yang disewakan.


Pengemudi Profesional

Kehadiran pengemudi yang profesional ini juga membuktikan bahwa jasa layanan yang disediakan perusahaan tersebut sangat mengutamakan keamanan dan keselamatan. Sehingga bisa memberikan kenyamanan selama di jalan.


Baca juga : Keuntungan Yang Hanya Didapat Saat Menggunakan Rental Mobil Dengan Pengemudi


Prosedur yang Jelas

Mulai dari proses pemesanan, penanganan keluhan pelanggan, hingga komunikasi dengan konsumen pengguna mobil yang disewakannya pada setiap saat dilakukan dengan cermat dan cepat.


Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan saat rental mobil, TRAC merupakan pilihan yang tepat. Bahkan tak cuma mobiil, TRAC juga menyediakan penyewaan kendaraan lainnya, seperti sepeda motor, hingga bus berbagai ukuran. Kelebihan lain TRAC adalah memberi jaminan unit-unit kendaraan yang disewakan dalam kondisi prima dan terawat, bahkan model keluaran terbaru.


TRAC merupakan salah satu lini bisnis PT Serasi Autoraya dan merupakan bagian dari Grup Astra. Layanan TRAC diberikan secara menyeluruh, termasuk bantuan pelanggan selama 24 jam penuh. Selain itu, dengan pengalaman lebih dari 30 tahun, TRAC yang memiliki cabang di seluruh kota besar di Indonesia juga memberikan kemudahan proses.


Untuk mendapatkan layanan TRAC, Anda bisa menggunakan aplikasi TRACtoGo yang ada di download di Playstore dan Appstore. Atau bisa juga melalui situs web TRAC www.trac.astra.co.id


1757
Tags
TRAC