SERA
SERA
SERA
SERA
SERA
SERA

Cara Mudah Mengetahui Odometer Mobil Bukan Bekas Putaran

Tips Agar Tidak Tertipu Odometer Mobil yang Sudah Diputar


Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui kualitas mobil bekas sebelum membelinya. Salah satunya dengan mengecek odometer untuk melihat sejauh apa jarak tempuh mobil tersebut. Cara ini dianggap paling akurat untuk mengidentifikasi kondisi kesehatan mobil.


Karena banyak anggapan, semakin kecil atau sedikit jarak tempuh mobil, maka bisa dikatakan mobil tersebut memiliki kondisi yang cukup baik. Begitu pun sebaliknya.


Baca juga : Hal Yang Wajib Dipersiapkan Sebelum Kredit Mobil Bekas


Meski sangat relatif, namun masyarakat cukup percaya dan menjadikannya patokan saat membeli mobil bekas. Analoginya sederhana, bila mobil terlalu sering digunakan, dengan indikator jarak tempuh tadi, maka kondisi komponen dan beberapa bagian mobil juga tentu rentan mengalami kerusakan. Sehingga wajar pengecekan odometer selalu jadi perhatian utama.


Sebagai pembeli Anda tentu rela membayar harga cukup tinggi, asalkan mendapat mobil bekas dengan kualitas baik. Salah satunya ditandai dengan jarak tempuh yang masih kecil.


Tetapi, semakin pintar pembeli, semakin pintar juga penjualnya. Mengetahui banyak orang yang sudah mulai paham soal odometer meter mobil, tidak sedikit pedagang mobil bekas yang bermain curang untuk mengelabui calon pembelinya tersebut.


Salah satunya dengan melakukan putaran ulang odometer pada mobil-mobil yang memiliki jarak tempuh tinggi. Sehingga calon pembeli akan mudah tergiur, dan penjual mendapat untung sebesar-besarnya.


Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar tidak tertipu penjual mobil bekas nakal yang gemar memutar odometer mobil. Diantaranya sebagai berikut.


Baca juga : Akhir Tahun Waktu Yang Tepat Untuk Beli Mobil Bekas, Ini Alasannya



Melihat Riwayat Servis Mobil

Cara paling mudah untuk mengetahui apakah odometer mobil masih asli atau sudah putaran adalah dengan mengecek riwayat servisnya. Karena setiap mobil melakukan perawatan, petugas bengkel akan mencatat berapa jarak tempuh yang muncul pada odometer mobil.


Saat ingin membeli mobil bekas, pastikan untuk mengecek kartu riwayat servis mobil yang biasanya digantung di balik setir. Jika kartu servis tidak ditemukan, jangan sungkan untuk menghubungi bengkel terakhir mobil tersebut di servis. Untuk memastikan akurasi jarak tempuh yang muncul di odometer dengan informasi dari petugas bengkel.


Cek Detail Seluruh Bagian Mobil

Saat ingin membeli mobil bekas, pastikan untuk mengecek secara detail seluruh bagian mobil. Mulai dari bagian eksterior, interior, suara mesin, hingga kaki-kaki.

Kemudian coba analisa, dengan kondisi yang telah dilihat apakah sesuai dengan usia pakai mobil. Jika Anda tidak memiliki pemahaman tentang ini, jangan ragu untuk mengajak inspektor untuk melakukan berbagai pengecekan tersebut.


Baca juga : Ini Alasan Masyarakat Lebih Memilih Mobil Bekas Ketimbang Mobil Baru


Perhatikan Kondisi Ban

Kondisi ban mobil juga bisa menjadi elemen penting untuk mengetahui apakah odometer mobil asli atau tidak. Anda bisa mengecek ketebalan ban mobil, apakah sesuai dengan jarak tempuh pada odometer. Umumnya jika jarak tempuh mobil masih rendah, tingkat ketebalan ban pasti masih bagus. Namun jika nyatanya kondisi ban sudah menipis Anda patut mencurigai itu.


Perhatikan Sekeliling Dashboard

Cara terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan memperhatikan secara teliti kondisi sekeliling dashboard yang ingin dibeli. Apakah ada bagian-bagian yang tidak tertutup rapat atau tidak. Karena jika mobil tersebut memiliki odometer putaran, kondisi dashboard nya akan nampak kurang rapi. Sebab saat melakukan putaran ulang, beberapa bagian dashboard harus dibuka secara paksa.


Memang cara-cara ini selain tidak mudah dilakukan, juga membutuhkan keahlian dan kecermatan khusus. Apalagi banyak fenomena mobil baru yang setelah masa garansinya habis tidak melakukan servis di bengkel resmi.


Bahkan, ketika servis di bengkel umum pun jarang yang tercatat secara runut dan pasti. Sehingga akan sulit melihat riwayat perbaikan maupun perawatannya.


Baca juga : Lakukan Hal Ini Jika Ingin Membeli Mobil Bekas Di Atas 10 Tahun


Begitu pula dengan tampilan fisik mobil. Bisa saja mobil dengan usia pakai yang relatif masih baru dan jarang digunakan menempuh jarak jauh, tetapi mendapatkan perawatan yang kurang baik.


Agar mendapatkan kepastian dan jaminan mobil bekas yang akan Anda beli, sebaiknya membeli di tempat penjualan mobil bekas yang memiliki kredibilitas tinggi. Bicara soal itu, mobil88 adalah jawabannya.


Perusahaan penjual mobil bekas milik PT Serasi Mitra Mobil (anak perusahaan PT Serasi Autoraya) ini menjamin mobil bebas banjir dan tabrakan. Setiap mobil bekas yang dijual di mobil88 telah menjalani inspeksi atau pemeriksaan secara menyeluruh oleh inspektor bersertifikat dan terpercaya.


Hasil inspeksi itulah yang menjadi acuan jaminan kondisi mobil untuk diinformasikan kepada pelanggan. Hasil pemeriksaan itu pula yang menjadi acuan penetapan harga, sehingga harga jualnya menjadi lebih adil.


Dengan pengalaman yang lebih dari 30 tahun, mobil88 memiliki sistem dan cara kerja profesional yang diakui kredibilitasnya. Kini telah memiliki 20 cabang yang tersebar di kota-kota besar di Medan, Pekanbaru, Palembang, Balikpapan, DKI Jakarta, Bekasi, Depok, Tangerang, Bandung, Semarang, Surabaya, serta Denpasar.


Untuk mengetahui secara jelas dan rinci tentang mobil88, silahkan mengunjungi situs resmi https://www.mobil88.astra.co.id/

3764
Tags